Kalangan Hadangan Di Nagara HSS Kalimantan Selatan

www.aziscs1.com - Bagi para fotografer khususnya fotografer Kalimantan Selatan terutama bagi mareka yang sering melakukan Hunting Ke tempat tempat wisata di Kalimantan selatan pasti sudah tidak asing lagi dengan Nama Kalangan Hadangan ( Kandang Kerbau Rawa ) Di Nagara HSS. Tempat Penggembala Kerbau Rawa bekerja ini dapat menjadi tempat yang Unik dan Eksotik Untuk objek Foto dan merupakan tempat Favorit bagi para fotografer Kalsel.


Kalang adalah nama kandang kerbau ini. Kalang merupakan tumpukan kayu gelondongan yang disusun bersilangan dengan lantai papan setebal 10 cm yang ditata rapat. Tinggi kalang mencapai 5 meter tau tergantung kedalaman rawa; tinggi lantai kalang 1,5 meter dari permukaan air . Karena kerbau ini dikandangkan dikalang maka masyarakat sekitar mengenalnya hadangan kalang .


Perjalanan untuk melihat kerbau rawa harus menggunakan kapal (kapal kelotok), sejenis kapal angkut penumpang kapasitas 30 orang. Perjalanan dimulai dengan menyusuri sungai Nagara menuju rawa di wilayah nagara. Perjalanan ke lokasi sekitar 30 menit. Pemilihan kapal untuk disewa perlu diperhatikan pada pengetahuan sopir/nahkoda yang telah mengetahui jalur dirawa. Hal ini dilakukan untuk menghindari kandasnya kapal saat menyusuri rawa

Fotografer By Ahmad Fitri & Audicam

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Kalangan Hadangan Di Nagara HSS Kalimantan Selatan"

  1. Asslamu'alaikum.. wah mas fotografer ya?
    karya fotografi kerbau yang mirip dengan gambar di atas seperti pernah kulihat di pameran fotografi pada Festival Teluk Palu..

    ReplyDelete

Silakan berikan komentar Kalian Terkait dengan artikel tersebut. Tapi ingat, No Live Link, No SPAM, No Pornogarfi, No SARA !!!