9 Jurus ampuh meningkatkan Pageview blog (PageView Blogku genap 1200000)

www.aziscs1.com - Alhamdulillah Kemaren Blogku PageView nya genap 1 juta 2 ratus ribu, itu berarti aziscs1.com ini sudah dibuka dan dibaca 1200000 kali. ini juga menandakan aziscs1.com cukup bermanfaat bagi para Blogger, fotografer ataupun Desainer Grafis.



Untuk Para Blogger Pemula jangan malu atau takut untuk terus berkarya walaupun mungkin PageView Blog Kalian masih Sedikit tetaplah terus berusaha. Untuk Membantu Sobat dalam meningkatkan Pageview Blog Kalian berikut saya berikan 9 Jurus ampuh untuk meningkatkan Pageview blog.


1. Desain tampilan blog agar loadingnya Cepat

desainlah blog Anda agar loading time-nya cepat. Dengan demikian, pengunjung tidak terganggu dalam membuka postingan Anda.

2. Buat Judul yang menarik

Bila Anda mengunjungi suatu blog, mungkin saja Anda mengklik beberapa postingan yang ada di blog tersebut. Mengapa? Hal ini karena Anda tertarik ingin mengetahui lebih jauh isi postingan tersebut. Oleh karena itu, buatlah judul yang menarik.

3. Gunakanlah warna putih sebagai warna latar posting dan hitam sebagai warna utama hurufnya.

Sebaliknya, warna latar posting yang cerah (terutama putih) akan lebih memancarkan kesan ramah, hangat, dan terbuka pada para pengunjung.

4. Perbanyaklah menulis satu jenis topik, minimal setiap topik berisikan lima postingan/artikel. Jangan lupa pula untuk memberikan label kategori pada tiap postingan di topik tersebut.

Dengan banyak memposting tulisan/artikel untuk satu jenis topik, berarti anda punya peluang untuk menarik dan mengikat satu segmen pembaca yang tertarik dengan topik tersebut. Nah, segmen topik tersebut biasanya dengan suka rela akan mengklik/membuka link-link dalam topik yang disukai atau dibutuhkannya pada blog anda.Tentunya hal itu akan berdampak positif pada peningkatan page-view blog anda.

5. Pasanglah menu Kategori pada sidebar dan Artikel Terkait (Related Post) pada akhir postingan anda.

Tentu saja sangat berdampak positif. Keberadaan menu Kategori dan Artikel Terkait (Related Post) akan mempermudah pengunjung blog anda untuk menemukan link artikel yang diminati atau dibutuhkannya.

Menu Kategori akan sangat berguna jika pengunjung datang melalui halaman utama (home). Sedangkan menu Related Post akan terasa sangat bermanfaat jika pengunjung sedang berada pada halaman posting/artikel.

Tentu saja keberadaan 2 menu tersebut akan lebih berpotensi untuk meningkatkan page view blog anda (ketimbang tidak ada keduanya).

6. Pasanglah menu Recent Post (posting terbaru) dan Random Post (posting acak) pada sidebar blog anda.

Adanya menu Recent Post akan mempermudah pengunjung blog anda untuk menemukan link judul beberapa postingan yang masih hangat, terutama jika ia berada pada halaman posting (bukan halaman utama).

Sedangkan adanya menu Random Post juga berpotensi untuk menambah page view blog anda. Menu ini cukup penting untuk menarik lebih banyak segmen pengunjung karena isinya yang merupakan gabungan/daftar posting dari berbagai kategori topik.

7. Pasanglah menu Top Commentators pada sidebar blog anda.

Keberadaan menu ini akan sangat berpotensi untuk mendorong pengunjung (terutama dari kalangan blogger) untuk banyak berkomentar pada berbagai postingan di blog anda. Sebelum berkomentar, tentu saja ia harus membuka link artikel dan membaca isinya. Nah, dari situlah page view blog anda akan terjadi dan berpotensi untuk mengalami peningkatan dalam waktu tertentu.

8. Tulislah judul postingan yang sekiranya menarik, memancing rasa ingin tahu, membuat penasaran, atau kontroversial.

Intinya, minimal dapat memancing keinginan pengunjung untuk meng-klik dan membaca isinya. Namun satu hal yang perlu anda perhatikan : JANGAN MENIPU PEMBACA! Jangan sekali-sekali berusaha menjebak/menipu pembaca dengan sengaja membuat judul yang menggoda, namun ternyata kurang nyambung dengan isi postingannya.


9. Sisipkanlah minimal 1 link inbound dalam setiap postingan anda.

Link inbound yaitu link yang tertuju pada salah satu halaman artikel di blog anda (bukan link menuju halaman blog/website lain).

Nah, dengan menyisipkan link inbound dalam setiap postingan anda (yang menuju ke halaman artikel/postingan lain), diharapkan pembaca akan penasaran meng-kliknya. maka akan semakin berpotensi untuk di-klik oleh pembaca. Untuk lebih menarik perhatian pembaca agar meng-kliknya, anda bisa berikan warna berbeda pada link tersebut. Bila perlu, dicetak tebal. Bisa pula disetting agar bergaris bawah saat disorot oleh mouse.

semoga tips-tips di atas bisa berguna bagi anda. Semua tips di atas saya dasarkan atas hasil pengalam pribadi saya semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

4 Responses to "9 Jurus ampuh meningkatkan Pageview blog (PageView Blogku genap 1200000)"

  1. Wow, sebuah info yg bermanfaat. tetaplah berkarya. http://www.ahmadmushawwir.blogspot.com

    ReplyDelete
  2. jangan lupa mampir disini
    http://smksatyakarya.co.cc

    ReplyDelete

Silakan berikan komentar Kalian Terkait dengan artikel tersebut. Tapi ingat, No Live Link, No SPAM, No Pornogarfi, No SARA !!!