Spesifikasi Samsung NX200:
- Sensor CMOS baru resolusi 20.3 Megapixel yang dikembangkan Samsung.
- Mendukung semua lensa NX Samsung, crop factor 1,5x. Dipasarkan berikut lensa baru 18-55mm yang dilengkapi Optical Image Stabilizer dan i-Function.
- Rancangan bodi baru dengan material logam.
- AMOLED display 3 inci resolusi 614,000 dot.
- Rentang ISO 100 – 12800.
- TIdak ada built-in flash, tetapi dipasarkan dengan flash mini yang dapat dipasangkan di hotshoe. Hotshoe NX200 adalah tipe universal.
- Mode continuous shot sampai 7 frame per detik.
- Mode Panorama.
- 10 “Smart Filter” dan 13 “Magic Frame”.
- Perekaman video Full HD 1920 x 1080 (30 fps) dengan audio stereo.
- SD/SDHC/SDXC card slot.
- Optional GPS module.
- HDMI output.
Meski dibekali beragam fitur yang biasa dijumpai pada jenis kamera DSLR, namun produk ini memiliki ukuran yang kecil. Tapi kualitas gambarnya mampu mendekati model DSLR. Kamera jenis ini mampu menghasilkan gambar mendekati DSLR, kerena menggunakan image prosesing yang lebih besar dari kamera pocket, tapi sedikit lebih kecil dari kamera DSLR.
Kamera ini juga memiliki rentang ISO yang cukup luas, yakni mulai dari 100 hingga 12.800. Sehingga diharapkan mampu menghasilkan gambar yang baik di berbagai kondisi cahaya.
Ini adalah jenis kamera masa depan, karena dibuat dengan menghilangkan segala kelemahan yang ada pada kamera DSLR.
Bodi NX200 seluruhnya dibalut metal, berbeda dengan kamera NX sebelumnya.
Di bagian kanan terdapat lapisan seperti kulit yang sebenarnya hanya selembar karet tipis. Lapisan ini membantu kamera digenggam lebih mantap.
Meskipun rancangan dan bentuk NX200 berbeda jauh dengan pendahulunya, NX100, namun konsepnya tetap sama. NX200 adalan kamera compact yang dilengkapi lensa interchangeable dan sensor APS-C yang relatif besar.
NX100 dilengkapi lensa 20-50mm yang kurang menarik. NX200 kini dilengkapi dengan lensa 18-55mm yang baru. Lensa 18-55 ini berbeda dengan sebelumnya karena dilengkapi i-Function. Melalui tombol di lensa ini, Anda dapat mengakses parameter pemotretan.
Perubahan besar di bagian atas kamera adalah lokasi tuas power yang kini terletak di sekitar tombol shutter. Selain itu, di bagian ini Anda dapat menemukan mic stereo, hotshoe, speaker, scroll dial, dan mode dial.
Sementara di bagian belakang, perubahan besar adalah scroll dial di sekitar tombol empat arah. Dengan perubahan ini, NX200 berarti dilengkapi dua scroll dial seperti DSLR. NX200 juga dilengkapi tombol perkaman video dedicated sehingga Anda dapat memulai perekaman video kapan saja.
Port HDMI dan port USB tersembunyi di balik pelindung kecil.
Kamera NX200 yang dihargai Rp 8,5 juta memiliki teknologi yang lebih canggih dari kamera DSLR pada umumnya, seperti menghilangkan mirror yang membuatnya lebih kecil dan lebih cepat dari jenis DSLR.
Hmm setidaknya walau belum punya kamera kalo banyak baca dapat ilmunya juga yah karena memang saya suka fotografi.
ReplyDeleteBy the way Teks Link Blog Saya kena cabut agan ya?
kok bisa begitu..?? :D