Bocoran Kamera Anyar Nikon di Tahun 2013

kamera nikon 2013
Kamera Anyar Nikon di 2013 - Tak hanya Canon yang disebut-sebut akan menggelontorkan produk baru pada tahun depan. Persaingan di kategori DSLR pastinya juga akan dimeriahkan oleh Nikon yang kabarnya juga menyiapkan kamera baru untuk dirilis pada 2013.

Ada beberapa kamera yang diisukan bakal diboyong oleh Nikon nanti. Yang pertama adalah piranti yang disbut-sebut merupakan 'peleburan' antara D300S (compact professional DSLR) dan D7000 (advanced consumer DLSR).

Belum diketahui nama apa yang akan dipakai oleh Nikon, bisa jadi D400 atau D8000. Namun menurut NikonRumors, bodinya tidak jauh berbeda dengan D300S dengan pembekalan sensor 24MP dan kemampuan
continuous shooting pada 8fps.

Untuk piranti yang dimaksud itu, diisukan bakal diumumkan kehadirannya pada bulan Januari atau Februari 2013.

Rumor lain yang tersiar adalah mengenai kedatangan Nikon D4x (nama yang disebut ini masih belum pasti).

Piranti inilah yang digadang-gadang bakal dibekal resolusi super tinggi, entah itu 'berbagi' sensor 36MP dari D800 atau bahkan 54MP dengan kemampuan bidik 4fps. Untuk yang satu ini, jika rumor yang dimaksud terbukti benar, maka ia akan melenggang di akhir tahun 2013.


Sumber : http://inet.detik.com/read/2012/11/28/134755/2103884/1277/bocoran-kamera-anyar-nikon-di-2013?id771108bcj

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bocoran Kamera Anyar Nikon di Tahun 2013"

Post a Comment

Silakan berikan komentar Kalian Terkait dengan artikel tersebut. Tapi ingat, No Live Link, No SPAM, No Pornogarfi, No SARA !!!