Google Hadirkan Museum Digital Fotografi Pertama

Museum Digital Fotografi
The George Eastman House adalah museum fotografi pertama yang menggandeng Google Art Project yang mempersembahkan berbagai koleksi seni foto secara digital.
Dengan begitu, Anda sebagai penggemar fotografi tidak perlu harus meninggalkan tempat duduk untuk melihat puluhan ribu seni foto dari seluruh dunia.

George Eastman House yang juga merupakan museum fotografi tertua menambah 50 koleksi seni fotonya. Bukan hanya gambar, museum ini juga bakal mempersembahkan beberapa teknik dasar mengambil gambar dari era 1840 hingga 1900.

Museum itu berbasis di Rochester, New York, di sekitar rumah dan kebun milik George Eastman, pendiri Eastman Kodak Company pada 1800-an.

Terkait dengan penggunaan teknologi digital, dengan mengakses karya-karya pada Google Art Project melalui platform online, Anda tidak hanya melihat gambar resolusi tinggi, tetapi juga dapat dengan mudah mengakses informasi tambahan tentang karya-karya tersebut.

Museum Digital Fotografi ini semacam perjalanan virtual ke museum, tapi tentu tanpa kesulitan dalam mengaksesnya.


Sumber : http://www.metrotvnews.com/tekno/read/2013/04/07/71/144287/Google-Hadirkan-Museum-Digital-Fotografi-Pertama

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Google Hadirkan Museum Digital Fotografi Pertama"

Post a Comment

Silakan berikan komentar Kalian Terkait dengan artikel tersebut. Tapi ingat, No Live Link, No SPAM, No Pornogarfi, No SARA !!!