Siap Hadapi Tantangan Industri 4.0 dengan IoT Platform


Era industri selalu akan berkembang dari masa ke masa. Saat ini dunia sedang berada di fase revolusi industri 4.0, di mana seluruh aktivitas manusia dalam sehari-hari telah berkolaborasi dengan pemanfaatan teknologi yang canggih. Bahkan Pemerintah Indonesia telah mempersiapkan segala cara untuk menyongsong industri 4.0. Tentunya dalam mengikuti arus revolusi industri ini tidak selalu berjalan mulus, perlu dilakukan pengembangan demi pengembangan yang berbasis teknologi agar Indonesia dapat bersaing dan tidak kalah unggul dengan negara lainnya.

Industri 4.0 merupakan sebuah upaya perubahan besar menuju perbaikan dengan mengintegrasikan dunia online serta lini produksi di industri yang seluruh proses produksinya dapat dijalankan dengan internet. Revolusi industri 4.0 ditandai dengan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi, dengan ciri memiliki konektivitas, sistem cerdas dan otomatisasi. Pada era ini, peran teknologi mengambil alih hampir sebagian besar aktivitas perekonomian, terutama pada sektor bisnis. Tantangan pada bisnis pun semakin meningkat karena adanya revolusi industri 4.0 seperti tingkat persaingan bisnis yang meningkat, harus mampu memperbarui perkembangan teknologi, meningkatkan kualitas dengan memperhatikan kepuasan pelanggan, dan lainnya. Namun Anda tidak perlu khawatir terhadap tantangan tersebut, Internet of Things (IoT) mampu memberikan kemudahan dalam menghadapi revolusi industri 4.0.

Berbagai Kegunaan IoT dalam Industri 4.0

  1. Mengubah model bisnis

Dalam industri 4.0, Internet of Things (IoT) memungkinkan Anda untuk mengubah model bisnis dari yang hanya menjual produk menjadi menyediakan layanan layak kelola.

  1. Memberikan jaminan keamanan siber

Revolusi industri 4.0 berfokus pada teknologi dan Internet. Ancaman dalam dunia maya juga masih banyak terjadi seperti pencurian data, gangguan, perubahan data, dan lainnya. IoT mampu memberikan jaminan keamanan dengan melindungi data, sistem dan jaringan Anda.

  1. Berkolaborasi dengan Cloud dan Big Data yang berperan penting

Komputasi Cloud dalam bisnis memiliki peran untuk menjalankan prosesor komputer yang terletak dengan wilayah yang jauh. Dengan menggunakan Cloud juga akan memudahkan Anda dalam memperluas kapasitas dengan cepat dan memenuhi permintaan konsumen yang terus meningkat dan berubah.

  1. Transformasi teknologi

Transformasi teknologi terus terjadi karena konektivitas perangkat yang terus berubah. Internet of Things (IoT) mampu melakukan pemantauan terhadap konektivitas perusahaan yang kurang dapat diakses.

Seluruh aktivitas di tengah revolusi industri 4.0 menggunakan perangkat yang serba digital. Internet of Things (IoT) sebagai pemegang peran penting dalam industri ini harus dapat memenuhi pekerjaan dengan serba cepat. Kini Telkom Indonesia menghadirkan IoT Platform Telkom sebagai solusi bagi Anda dalam menghadapi berbagai tantangan revolusi industri 4.0 serta menjadikan bisnis menjadi lebih berkembang!

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Siap Hadapi Tantangan Industri 4.0 dengan IoT Platform"

Post a Comment

Silakan berikan komentar Kalian Terkait dengan artikel tersebut. Tapi ingat, No Live Link, No SPAM, No Pornogarfi, No SARA !!!